Pertemuan Pembahasan Program Pengampuan Kesehatan Jiwa Bersama Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

Makassar, 25 Oktober 2023 - Rumah Sakit Dadi dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Melaksanakan Pertemuan Pembahasan Program Pengampuan Kesehatan Jiwa. Kegiatan ini sehubungan dengan program pengampuan layanan prioritas sebagai bagian dari implementasi Transformasi kesehatan rujukan sesuai dengan rencana strategis kementerian kesehatan tahun 2022 – 2024.

Kunjungan kerja Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Pelayanan Kesehatan ke RSKD Dadi ini bertujuan untuk melihat sejauh mana kemampuan RSKD Dadi menjadi pengampuh pasien jiwa khususnya di Provinsi Sulawesi Selatan.

Rombongan dari Kemenkes ini disambut langsung oleh Plh Direktur RSKD Dadi, A. Sriyanti, SH yang juga sebagai Wakil Direktur SDM beserta jajaran manajemen Rumah Sakit milik Pemprov Sulsel ini.

Dalam pertemuan ini, Wakil Direktur Pelayanan Medik RSKD Dadi, dr. Jawiah memaparkan terkait layanan di RSKD Dadi.

“RSKD Dadi tidak hanya melayani pasien jiwa, namun juga melayani pasien umum, dan khusus untuk layanan jiwa. Rumah sakit sudah bekerjasama dengan beberapa OPD terkait dalam penanganan kasus jiwa, antara lain Dinas Sosial, BNN, dan beberapa lembaga lainnya,” jelasnya.

Dilanjutkan diskusi lebih lanjut perihal layanan jiwa di RSKD Dadi. Sekaligus dengan kunjungan lapangan di beberapa fasilitas di RSKD Dadi.